Perlu Peningkatan Digitalisasi Keunikan Adat dan Budaya Cirebon
Kearifan lokal di negeri ini tak akan pernah lekang untuk dikenang, tak akan pernah habis untuk dibahas. Tersebar di seluruh pelosok nusantara. Salah satunya ada di Cirebon, kabupaten dan kota yang terletak di ujung timur laut (kurang lebih 130 KM dari Bandung, Ibu Kota) Provinsi Jawa Barat. Walaupun secara administratif pemerintahan terbagi kedalam dua wilayah, Kabupaten dan Kota Cirebon secara kultur memiliki banyak kesamaan. Terdiri dari dua jenis dataran: wilayah utara ke timur dengan datarannya rendah (0-10 meter di atas permukaan laut) dan wilayah selatan ke barat dengan dataran lebih tinggi (11 - 130 meter), Cirebon memiliki keunikan tersendiri yang perlu diekspos sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan jaman. Baca: Kota Cirebon dan Kabupaten Cirebon Keunikan Cirebon bisa dilihat dari berbagai aspek, seperti bangunan dan situs peniggalan bersejarah; kegiatan seni, adat dan budaya; bahasa daerah; kerajinan khas; dan kuliner spesial. Cirebon memiliki ...